Senin, Mei 17, 2004

Perubahan



Change is the only evidence of life”, kata esayist Evelyn Waugh. Benar
sekali, perubahan adalah satu-satunya bukti kehidupan. Jadi perubahan
mustinya adalah hal yang biasa bagi manusia. Hanya saja, kita seringkali
tidak menyadari sesuatu telah berubah, bahkan mendiamkannya, alias tidak
meresponsnya sama sekali. Di tengah-tengah kemacetan lalu lintas kita
diberi kesempatan oleh yang Maha Kuasa untuk berpikir, mencari jalan baru,
tetapi kebanyakan kita mendiamkannya, pasrah berada di tengah-tengah jalan
tol. Kita telah membunuh spirit kehidupan yang utama: curiosity dan
creativity.
Dengan semangat curiosity dan creativity, pelaut-pelaut dari Spanyol,
Portugis dan Belanda mencari tahu jalan menuju pusat rempah-rempah di
Asia, sejak Bizantium jatuh ke tangan kerajaan Arab dan Turki sehingga
hubungan Eropa dengan Laut Tengah terputus. Tanpa creativity dan curiosity
suatu bangsa akan mati dan dikuasai bangsa lain